Terbaru

KPUD Nias Terima 108 Kotak Suara Kecamatan Sogaeadu

Logistik dari Kecamatan Sogaeadu saat diserahkan
ke Kantor KPUD Nias | Foto : Budi Gea
Miga - Sebanyak 108 kotak suara yang berasal dari 27 TPS di 11 Desa se Kecamatan Sogaeadu diserahakan oleh Paniti Pemilihan Kecamatan (PPK) ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Nias, Rabu (16/4/2014).

Penyerahan kotak suara yang berisi surat suara tersebut merupakan tahapan pekerjaan dari penyelenggara Pemilu dimana sebelumnya di tingkan kecamatan telah dilakukan rakapitulasi suara pada selasa (15/4/2014).

Salah seorang anggota PPK Sogaeadu, Berkat Ikhtiarman Zandroto mengatakan bahwa selama penyelenggaraan Pemilihan hingga pelaksanaan rekapitulasi di kecamatan sogaeadu berjalan dengan lancar tanpa ada kendala yg signifikan. Bahkan untuk mensiasati pemadaman listrik mereka telah menyiapkan gengset sehingga proses perhitungan suara dapat tetap terlaksana.

"Puji tuhan semuanya berjalan dengan lancar tanpa kendala yang berarti," ucap Berkat.

Sementara itu menurut komisioner KPUD Kabupaten Nias Bidang Logistik, Firman Mendrofa, hingga Rabu (16/04/2014) ada 5 kecamatan yang telah mengembalikan logistik pemilu pasca rekapitulasi diantaranya Kecamatan Hiliserangkai, Kecamatan Hiliduho, Kecamatan Ma'u, Kecamatan Sogaeadu dan Kecamatan Botomuzoi.

"Sesuai dengan tahapan maka batas pengembalian dari tingkat PPK ke KPUD adalah tanggal 17 April" ujar Firman Mendrofa.

Pantauan wartanias penyerahan logistik di kantor KPUD Kabupaten Nias, Jalan Diponegoro KM 5 Desa Miga tersebut mendapat pengawalan dari personil Kepolisian. (Budi Gea)

Iklan

Loading...
 border=