Terbaru

Pilkades Kabupaten Nias Digelar, Ratusan Personil Polisi Diturunkan Amankan TPS

Kapolres Nias turun langsung mengamankan TPS |Foto: O Daeli
Nias,- Untuk mengamankan pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Wilayah Kabupaten Nias, Polres Nias menurunkan 201 personil untuk terjun langsung di masing-masing Tempat Pemungutan Suara (TPS) di 73 Desa Kabupaten Nias yang menggelar Pilkades.

Hal tersebut disampaikan oleh Kapolres Nias AKBP Bazawato Zebua,SH,MH pada saat melaksanakan Upacara Serpas Personil yang melaksanakan tugas Pengamanan Pilkades di Aula Kamtibmas Polres Nias, Minggu (16/10/2016).

"Polres Nias menurunkan sebanyak 201 personil untuk mengamankan TPS di 73 Desa yang menggelar Pilkades pada 17 Oktober 2016 ini,"kata Kapolres melalui Ps. Paur Humas Aiptu Osiduhugò Daeli.

Menurut dia, pola pengamanan yang digunakan adalah 1 orang Polisi untuk 1 Desa dan ada juga 2 personil Polisi di satu Desa.

"Hal tersebut tergantung situasi yang telah di deteksi terlebih dahulu sebelumnya,"katanya.

Kepada seluruh Personil, Kapolres berpesan agar melaksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab.

"Tidak boleh memihak kepada Calon Kades tertentu, tugas Polisi hanya sebatas pengamanan di TPS jika terjadi Gangguan Kamtibmas,"ujarnya.

Pantauan wartanias.com, Kapolres Nias ikut turun langsung dalam memberikan pengamanan di sejumlah TPS. (Budi Gea)

Iklan

Loading...
 border=