Terbaru

Meski Malam Ratusan Massa Datangi PLN Gunungsitoli

Massa datangi Kantor PLN | Foto: Yoriman Batee
Gunungsitoli - Akibat pemadaman listrik yang sudah lebih dari 1 hari, sekitar Pukul 21.10 wib ratusan masyarakat yang berasal dari berbagai daerah datangi Kantor PLN Ranting Gunungsitoli, Selasa (18/3/2014)

Salah seorang perwakilan masyarakat yang datang Simon Zebua menyampaikan bahwa maksud kedatangan mereka di Kantor PLN Ranting Gunungsitoli yang beralamat di Jl. Gomo No. 21 Gunungsitoli ini, untuk mempertanyakan alasan pihak PLN memadamkan lampu yang sudah lebih dari 24 Jam.

"Kita ingin mempertanyakan ke Pihak PLN, alasan pemadaman lampu yang sudah lebih dari 24 jam ini," ucap Simon tegas.

Kepada wartanias.com Simon menjelaskan bahwa dengan pemadaman listrik ini, masyarakat Nias sebagai pelanggan menjadi rugi terutama anak-anak sekolah yang ingin belajar menjadi tidak dapat belajar, usaha masyarakat jadi merugi, padahal pihak PLN selalu menagih rekening bahkan memutus jaringan listrik jika melakukan penunggakan rekening listrik namun sangat ironis pihak PLN tidak memberikan pelayanan memuaskan kepada masyarakat.

Informasi yang di dapatkan, kerumunan massa yang di kawal oleh puluhan personel dari Polres Nias ini, akan kembali esok hari untuk mempertanyakan hal yang sama, karena malam ini petugas PLN tidak ada di tempat. 

Pantauan wartanias.com di lokasi, beberapa masyarakat berteriak mempertanyakan pemadaman listrik dengan nada keras. (Yorin Bate'e)


Iklan

Loading...
 border=