Terbaru

Walikota: Pengurus Cabang Olahraga di Gunungsitoli Mandek

Martinus Lase pada saat Pembukaan Turnamen Walikota Cup III
Gunungsitoli – “Pengurus Cabang Olahraga yang telah terbentuk di Kota Gunungsitoli masih belum berjalan sebagaimana yang di harapkan,” cetus Walikota Gunungsitoli Martinus Lase pada acara Pembukaan Turnamen Sepakbola Walikota Cup III di Lapangan Merdeka, Sabtu (8/3/2014). 

Martinus menyampaikan bahwa Pengurus Cabang Olahraga yang telah terbentuk dan dilantik yakni pengurus cabang PSSI Kota Gunungsitoli dan Pengurus Cabang Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia Kota Gunungsitoli belum berjalan sebagaimana mestinya. 

Selanjutnya Martinus membeberkan dimana beberapa tahun yang lalu berdasarkan data informasi pemuda dan olahraga Kementrian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia Pada Tahun 2009 khusus kepulauan Nias, terakhir tercatat diserahkan kepada Kabupaten Nias sebelum pemekaran berupa sarana dan prasarana olahraga pasca tsunami yakni sebesar Rp. 170.000.000,- dan perlengkapan olahraga untuk NAD dan Nias juga di realisasikan pada tahun yang sama sebesar Rp. 250.000.000,-

Berdasarkan fakta tersebut, Martinus menyampaikan agar dapat di jadikan sebagai bahan evaluasi demi mewujudkan olahraga yang sedang berkembang saat ini lebih baik. (Budi Gea)

Iklan

Loading...
 border=