Terbaru

Tim Pemenangan Pasangan 'Makmur' Di Kukuhkan

Gunungsitoli,- Tim Pemenangan yang mengusung pasangan Martinus Lase dan Kemurnian Zebua (Makmur) untuk bertarung pada Pilkada serentak tahun 2015 menjadi Walikota dan Wakil Walikota Gunungsitoli periode 2015 – 2020 dikukuhkan di posko pemenangan pasangan 'Makmur' jalan Diponegoro, Kota Gunungsitoli, Sabtu (25/07/2015).

Pengukuhan tersebut diikuti oleh seratusan anggota tim pemenangan yang ada di Kota Gunungaitoli. Martinus Lase berharap kepada seluruh tim agar tetap solid untuk memenangkan pemilukada 09 Desember mendatang dengan tidak ada penghianatan ataupun dusta.

Martinus Lase berharap kiranya pesta demokrasi yang akan dijalani kedepannya dapat berjalan sesuai kehendak rakyat yakni pemilu yang penuh kedamaian dan ketentraman.

"Mari berpolitik santun dan cerdas. Jangan melakukan hal - hal buruk yang dapat merusak tatanan berdemokrasi di negara ini,” ujarnya.

Martinus juga mengingatkan tim untuk mempersiapkan berkas guna keperluan pendaftaran mereka ke KPU Kota Gunungsitoli, yang telah dijadwalkan pada hari Senin mendatang.

Pantauan dilokasi pengukuhan, tim kampanye pasangan Makmur diketuai oleh Herman Jaya Harefa yang juga menjabat sebagai Ketua DPRD kota Gunungsitoli dari Partai Demokrat, H.Ridwan Saleh Zega terpilih sebagai Sekretaris yang juga sebagai anggota DPRD Kota Gunungsitoli dari Partai Nasdem. (Budi Gea)

Iklan

Loading...
 border=