Terbaru

Kabut Asap Semakin Pekat, PPA di Nias Utara bagi-bagi Masker

Anak sedang belajar dengan menggunakan masker | Foto: Marlius
NIAS UTARA - Akibat semakin tebalnya Kabut Asap, Pusat Pengembangan Anak (PPA) Omasio membagikan ratusan masker kepada anak-anak di Desa Silimabanua Kecamatan Tuhemberua-Nias Utara, Kamis (01/10/2015)

Penuturan Koordinator PPA Omasio Marlius Telaumbanua, pembagian ini dilakukan untuk meminimalisir dampak kabut asap yang beberapa hari terakhir ini semakin tebal dan mempengaruhi sistem pernapasan. 

"Masker kita bagikan untuk meminimalisir dampak kabut asap yang semakin hari semakin tebal karena beberapa anak sudah mulai mengalami gangguan pernapasan" ucapnya 

Marlius berharap kabut asap ini segera berakhir dan pelaku yang terlibat akibat kebakaran hutan diberbagai lokasi di Indonesia ini segera di proses sesuai dengan aturan hukum yang berlaku dimana ianya berpendapat bahwa asap yang diakibatkan kebakaran hutan ini secara tidak langsung merupakan tindakan "pembunuhan massal secara perlahan-lahan".

Sementara itu beberapa anak yang sempat di wawancarai oleh wartanias.com mengatakan bahwa mereka akhir-akhir ini merasakan rasa sesak dan mata terasa perih karena asap. (NU-01) 

Iklan

Loading...
 border=