Sowa'a Laoli: Produk Makanan Lokal Harus Mempunyai Label Masa Kadarluasa
Gunungsitoli,- Wakil Wali Kota Gunungsitoli, Sowa'a Laoli menemukan beredarnya sejumlah makanan yang tidak memiliki label tanggal kadaluarsa. Ini terlihat pada kunjungan inspeksi mendadak orang nomor dua di Kota Gunungsitoli tersebut bersama Disperindagkop Kota Gunungsitoli di sejumlah Minimarket Kota Gunungsitoli, Selasa (14/06/2016).
Sowa'a mengatakan bahwa produk makanan yang tidak mempunyai label tanggal kadarluasa bisa berbahaya bagi konsumen.
“Kami menemukan beberapa makanan anak-anak impor yang tidak memiliki label kadaluarsanya. Tentu ini tidadk boleh dikonsumsi karena membahayakan tunas bangsa dan menyebabkan penyakit,” ujarnya.
Selain produk impor, Rombongan Sidak juga menemukan makanan home industry lokal yang juga tidak memiliki label informasi kadaluarsa.
“Kita akan menyurati yang memproduksi makanan lokal tersebut melalui Dinas Perdagangan supaya mengingatkan mereka supaya mencantumkan tanggal kadaluarsanya disetiap prodaknya,” kata Sowa'a.
Sowa'a berharap agar semua perusahaan minimarket di Kota Gunungsitoli dapat memahami dan menaati bahwa bahan makanan kadarluasa itu tidak boleh dijual kepada masyarakat karena dapat membahayakan kesehatan bagi konsumen. (Budi Gea)