Terbaru

Sowa'a Laoli: Jangan Coba-Coba Lakukan Pungli Di Dinas Kependudukan

Wakil Wali Kota Sowa'a Laoli |Foto: Anton L
Gunungsitoli,- Wakil Wali Kota Gunungsitoli Sowa'a Laoli mengharapkan kepada para Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang baru dilantik di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Gunungsitoli tidak melakukan pungli kepada masyarakat yang hendak mengurus surat-surat.

Hal itu dikatakan Sowa'a saat menyampaikan arahan dihadapan tujuh orang PNS eselon II, III dan IV lingkup Pemerintah Kota Gunungsitoli dilantik dan mendapat promosi jabatan di Aula Samaeri Kantor Wali Kota Gunungsitoli, Rabu (07/12/2016).

"Saya berharap ini. Jangan coba-coba sesekali melakukan pungli di Dinas Kependudukan. Layanilah masyarakat dengan tulus dan sesuai dengan peraturan yang ada,"kata Sowa'a.

Selain itu, Sowa'a juga mengharapkan kepada Kepala Dinas Kependudukan agar segera mengurus Kartu Tanda Penduduk (KTP) penghuni Panti Jompo di Kota Gunungsitoli.

"Karena para penghuni panti jompo itu juga adalah warga kota gunungsitoli yang mempunyai hak mendapatkan KTP,"ujarnya.

Ia juga meminta agar Akta Kelahiran para anak-anak yang tinggal di Panti asuhan segera diurus oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Gunungsitoli.

"Anak-anak di Panti Asuhan juga harus diurus Akta Kelahiran mereka. Jangan lakukan pungli dalam pengurusan itu,"tambahnya.

Usai dilantik, 7 PNS yang dilantik melaksanakan penandatanganan Pakta Integritas dihadapan Wakil Wali Kota Gunungsitoli. (Budi Gea)

Iklan

Loading...
 border=