Terbaru

Dinas Kominfo Akan Kelola Informasi Kegiatan Pemkab Nias Utara

Plt. Kadis Kominfo bersama wartawan
wartanias usai wawancara
Nias Utara - Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Nias Utara akan menghimpun dan mengelola informasi terkait kegiatan di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Nias Utara, hal tersebut disampaikan oleh Plt. Kepala Dinas Komunikasi dan Infomatika Kabupaten Niasominfo, Daliwanolo Telaumbanua, Senin(03/04/2017).

Dijelaskannya, Pemerintah Kabupaten Nias Utara menetapkan Dinas Kominfo terbagi menjadi tiga bidang, yakni statistik, sarana prasarana, dan pengelola informasi. Program kerja bidang tersebut di tahun 2017 belum bisa terlaksana dengan baik disebabkan keterbatasan fasilitas dan anggaran yang ada. 

"Sesuai yang telah direncanakan bahwa program kerja yang dilaksanakan Dinas Kominfo Kabupaten Nias Utara, baru terlaksana di tahun 2018 mendatang dan diharapkan melalui program kerja itu nantinya dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,"ucap Daliwanolo.

Daliwanolo Telaumbanua juga menyampaikan bahwa Dinas Kominfo Kabupaten Nias Utara baru terbentuk setelah ada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang telah ditetapkan melalui Rapat Paripurna DPRD bersama Pemerintah Kabupaten Nias Utara di tahun 2016 lalu.(Haogô zega)

Iklan

Loading...
 border=