Terbaru

Wakili Nias Utara,Teti Zai dan Juni Baeha Ikuti Seleksi Paskibra Tingkat Propinsi

Paskibra Nias Utara Tahun 2016 yang lalu
| Foto : Istimewa

Nias Utara - Dua Orang siswa siswi  tingkat SMA/SMK di Nias Utara akan mengikuti seleksi Pasukan Kibar Bendera (Paskibra) tingkat propinsi Sumatera Utara. Kedua Siswa tersebut yaitu utusan Putri,Teti Warni Zai berasal dari SMK Negeri 1 Tuhemberua dan utusan putra Juni Setianus Baeha berasal dari SMK Swasta Cahaya Lahewa.

Kepala Seksi Pemuda dan Olahraga Dinas Pendidikan Kabupaten Nias Utara, Elianus Harefa, menjelaskan bahwa pada Bulan April yang lalu, telah direkrut 58 Orang siswa siswi tingkat SMA/SMK Kelas 10 Sekabupaten Nias Utara untuk mengikuti seleksi Paskibra pada perayaan Hut RI bulan Agustus mendatang.

"Seleksi yang telah dilaksanakan pada tanggal 18 dan 20 April yang lalu yaitu Seleksi Parade, Peraturan Baris-Berbaris (PBB), Pantohir, Wawancara, dan Tes lainnya yang telah diikuti oleh peserta yang telah direkrut, sehingga dari Seleksi tersebut 27 Orang yang terpilih dan 2 diantaranya menjadi utusan Paskibra tingkat Provinsi,"uca Elianus saat ditemui diruang kerjanya Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Nias Utara di Lotu, Jumat (12/05/2017).

Elianus Harefa menerangkan kedua siswa akan mengikuti Seleksi Paskibra di Provinsi pada tanggal 18-20 Mei 2017 nanti, serta berharap kedua utusan tersebut dapat lolos seleksi dan ditetapkan sebagai anggota Paskibra Tingkat Propinsi Sumatera utara.

"Mudah-mudahan peserta yang menjadi utusan ke Provinsi ini nanti dapat membawa kabar gembira serta meraih Prestasi ditingkat provinsi untuk Kabupaten Nias Utara dan Senantiasa dalam Lindungan Tuhan Yang Maha Kuasa dalam mengikuti proses pelaksanaan Seleksi,"harap Elianus.(Haogô zega)

Iklan

Loading...
 border=