Terbaru

Komisariat FPBS GMNI Cabang Gunungsitoli Nias laksanakan PPAB

Suasana saat PPAB | Foto : Fery Harefa

Gunungsitoli - Untuk merekrut anggota baru, Komisariat Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni (FPBS) IKIP Gunungsitoli Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Cabang Gunungsitoli melaksanakan Pekan Penerimaan Anggota Baru (PPAB) bertempat  di puncak Mega Hill Kecamatan Gunungsitoli, Minggu (04/06/2017).

"PPAB ini adalah tahapan untuk seorang calon anggota dengan mendapatkan materi-materi pengetahuan yang berkaitan dengam GMNI sebelum nantinya di tetapkan sebagai anggota," ujar Sekretaris Dewan Pimpinan Cabang (DPC) GMNI Gunungsitoli - Nias, Petrus Waruwu saat membuka pelaksaan PPAB.

Pada kesempatan itu, Petrus juga menegaskan bahwa GMNI, adalah organisasi nasionalis religius dan menjadi salah satu garda terdepan dalam mempertahankan keutuhan NKRI.

Komisaris Komisariat FPBS, Fikarman Zalukhu menyampaikan Ucapan terimakasih kepada tim pelaksana, serta berharap agar kegiatan PPAB dan pengkaderan dapat dilaksanakan secara terus-menerus.

"Jadilah kader yang kritis berjiwa marhaenis serta berguna ditengah-tengah masyarakat, jadilah kader yang mampu memperjuangkan hak-hak kaum tertindas"ujarnya.

Ketua tim pelaksana, Mearo Zega dalam laporannya  menyampaikan bahwa PPAB diikuti sebanyak 27 orang terdiri dari 18 orang laki-laki dan 9 orang perempuan. (Fery Harefa)

Iklan

Loading...
 border=