Terbaru

PLN Gratiskan Biaya Tambah Daya Listrik Untuk Tempat Ibadah di Nias

Meteran Listrik |Foto: Istimewa
Gunungsitoli,- Dalam rangka promo Gemerlap Lebaran Tahun 2017, PT PLN (Persero) Area Nias memberikan kemudahan bagi pelanggan seluruh Indonesia berupa potongan biaya penyambungan tambah daya listrik.

Untuk rumah ibadah, promo potongan biaya yang ditawarkan mencapai 100% atau pembebasan biaya penyambungan. Hal tersebut bertujuan untuk memberikan kenyamanan bagi umat saat beribadah.

Sementara itu, promo yang diberlakukan bagi konsumen yakni berupa potongan harga sebesar 50% bagi penambahan daya listrik hingga 197 kVA.

Manager PLN Area Nias Poltak Samosir mengatakan bahwa melalui promo Gemerlap Lebaran 2017 tidak ada proses biaya Jaminan Pelanggan yang merupakan jaminan atas pemakaian daya dan tenaga listrik selama menjadi pelanggan PLN.

"Melalui Promo Gemerlap Lebaran 2017, khusus tempat-tempat Ibadah baik Gereja, Masjid, Vihara dan yang lainnya kita gratiskan penambahan dayanya. Ini kami lakukan untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk mencukupi kebutuhan daya listriknya dengan biaya yang murah,"kata Poltak.

Poltak Menjelaskan bahwa promo penambahan daya itu berlangsung mulai 15 Juni 2017 hingga 31 Juli 2017.

"Bagi yang ingin menambah daya di tempat ibadah, Pengurus tempat ibadah harus mengusulkannya dengan datang ke Kantor PLN Gunungsitoli,"jelasnya.

Ia menambahkan bahwa persyaratan yang harus dipenuhi adalah membawa rekening listrik terakhir dan membawa Serifikat Layak Operasi (SLO).

"Kita akan melakukan proses dengan cepat,"imbuhnya. (Budi Gea)

Iklan

Loading...
 border=