
Ratusan Riders Xtrim Motor Trail Adventure Jelajahi Alam Nias Barat
![]() |
Para Crosser saat start di halaman kantor bupati |Foto: Istimewa |
Acara tersebut dilaksakanan sebagai rangkaian perayaan HUT Kemri ke-72 Tahun 2017 dan pengenalan wilayah Kabupaten Nias Barat sebagai destinasi wisata,Sabtu (29/07/2017)
Wakil Bupati Nias Barat, Khenoki Waruwu menjelaskan bahwa event tersebut bertujuan untuk memperkenalkan wilayah Kabupaten Nias Barat sebagai kawasan wisata yang indah dan banyak rute-rute yang menantang.
"Nikmatilah rute dan medan yg menantang serta nikmati juga keindahan alam Nias Barat yang mempesona,"kata Khenoki.
Wabub juga menjelaskan bahwa para rider Nias Barat Motor Trail Advanture ini ada dua orang dari luar negeri dan dua orang crosser wanita.
Ketua Umum Xtrim Indonesia (Doddy) merasa senang bisa tiba di wilayah Kabupaten Nias Barat.
"Kegiatan Xtrim motor trail adventure pernah dilakukan di Medan dan kali pertama dilakukan di Kepulauan Nias,"ujar Doddy. (Budi Gea)