Terbaru

Uang Rastra Telah Dibayar, Hingga Kini Beras Belum Disalurkan Kepada Warga

Gudang bulog di Kota Gunungsitoli |Foto: Istimewa
Nias Utara,- Menjelang dua bulan, Masyarakat Desa Umbubalodano Kecamatan SitoluOri Kabupaten Nias Utara telah melunasi biaya tebusan Beras Sejahtera (Rastra) kepada Ketua Kelompok Kerja (Pokja) desa, hingga kini Rastra tersebut tak kunjung disalurkan tanpa penjelasan yang pasti.

"Ini sudah memasuki minggu ke'empat sejak kami bayar tebusan Rastra kepada Pokja pada bulan Juni kemarin, Namun sampai saat ini kami tunggu-tunggu aja Rastra tersebut, jadi sampai kapan,"ucap warga Kesal, Senin (10/07/2017).

Camat SitoluOri Yuliaro Zai saat ditemui wartanias.com diruang kerjanya Kantor Camat SitoluOri, mengatakan pihaknya telah menyerahkan semua berkas administrasi tentang penyaluran Rastra tersebut kepada pihak bulog. Saat itu Camat pun langsung memanggil Pegawai yang menangani Rastra tersebut untuk memberi penjalasan.

"Armada pengangkutan di Bulog itu tidak banyak, jadi saat penyetoran uang tebusan dari Desa Umbubalodano ke Bulog, jadwal Armada bulog sedang ke Nias Selatan,"ujar Camat Yuliaro Zai.

Yuliaro Zai berharap kepada Pihak Bulog Gunungsitoli, supaya bagi desa yang telah selesai menyerahkan Administrasi, seperti Desa Umbubalodano untuk secepat mungkin didistribusikan karena memang Rastra ini sangatlah dibutuhkan oleh masyarakat.

Mengkonfirmasi hal ini kepada Kepala Kansilog Gunungsitoli, Namun tidak dapat bertemu langsung.

Dikonfirmasi di Kantor Bulog Kota Gunungsitoli, Senin (10/07/2017) Salah seorang karyawan Bulong menjelasakan bahwa penyaluran Rastra di masing-masing Desa sesuai dengan antrian yang ada.

"Kalau biaya tebusan dari desa Umbubalodano SitoluOri sudah di tebus, untuk penyaluran harus sesuai antrian. Jadi desa yang duluan menyetor tebusan itulah yang duluan disalurkan. Mudah-mudahan dalam minggu ini akan kami salurkan, kami usahakan Pak,"ucap Midar yang mengaku sebagai Karyawan Bulog. Senin(10/07/2017).

Dikonfirmasi kepada Kakansilog Gunungsitoli, Kurnia Hasibuan melalui sambungan telepon seluler mengatakan Pihaknya akan mengupayakan untuk menyalurkan Rastra tersebut ke Desa Umbubalodano dalam minggu ini.

"Saya lagi Rapat ini Pak, penyaluran Rastra sesuai antrian karena sudah banyak yang menyetor tebusan, jadwal sudah ada untuk pendistribusian seluruh kepulauan Nias. Kami upayakan dalam minggu ini,"ucap Kurnia. (Haogô Zega)

Iklan

Loading...
 border=