Terbaru

Malam Ini Akan Ada Pemadaman Listrik Bergilir

Manager PLN Nias Poltak Samosir |Foto: BG
Gunungsitoli - Akibat gangguan pada sistem transformer dari Pembangkit PLTG 1x25 MW MPP Nias yang sampai saat ini belum selesai diatasi. Kepala Cabang PLN Nias, Poltak Samosir melalui pesan whatsup menyampaikan akan terjadi pemadaman listrik bergilir malam ini, Kamis (24/8/2017).

Gangguan pada transformer menyebabkan Daya listrik sebesar 25 MW dari PLTG tidak bisa dialirkan ke konsumen. Dimana sebelum ada gangguan Daya listrik yang dihasilkan sebesar 50,1 MW.
Padahal pada beban puncak pukul 18.00 sd 22.00 dan 05.00 sd 07.00 WIB dibutuhkan daya listrik sebesar 29 MW.

"Sehingga akan ada defisit Daya sebesar kurang lebih 4 MW.Dengan adanya kemungkinan defisit daya tersebut maka besar kemungkinan akan ada pemadaman bergilir pada jam tersebut. Kondisi ini dapat selesai sampai gangguan trafo dari PLTG selesai diperbaiki,"tulisnya.


Terkait hal tersebut,  maka untuk malam ini, Kamis (24/8/2017) akan ada pemadaman bergilir pukul 18.00 sd 22.00/23.00 WIB.

"Jurusan Penyulang GS02 
Daerah Padam kota Gunung Sitoli antara lain: Jalan Gomo, Jl Sirao, Jl Diponogoro, Jl Karet, Jl Pancasila, Simpang Meriam, Desa Boyo dan sekitarnya,"Tulisnya.

Sebelumnya, Kepala Cabang PLN Nias juga mengajak masyarakat nias untuk mengatasi defisit dengan cara mematikan 4 buah lampu yang masing-masing sebesar 20 watt selama beban puncak pukul 18.00-22.00 WIB.

"Dengan mematikan setidaknya 4 buah lampu sebesar 20 Watt, maka dengan total 50 ribuan pelanggan di Gunungsitoli, Nias Utara, Nias Barat dan Nias Induk serentak melakukannya,  maka dapat mengurangi pemakaian listrik saat ini sampe 4 MW, sebesar defisit daya salur yang terjadi. sehingga dapat mengurangi wilayah yang mendapat giliran padam,"tulisnya pada Rabu(23/8/2017) lalu.

Ajakan untuk mematikan lampu tersebut hanya dilakukan selama kondisi emergency trafo PLTG belum selesai diperbaiki. (Budi Gea)

Iklan

Loading...
 border=