Terbaru

Gangguan Pepohonan Banyak Sebabkan Listrik Padam Di Pulau Nias

Pohon yang mengganggu tali listrik
Gunungsitoli - Penyebab terjadinya pemadaman listrik di Pulau Nias saat ini 70 Persennya Diakibatkan Gangguan Pepohonan. Hal tersebut disampaikan oleh Manager PLN area Nias, Poltak Samosir saat memimpin Forum Multi Stakeholder diruang pertemuan kantor PLN Area Nias, Selasa (21/11/2017).

"Untuk itu di minta kepada masyarakat agar merelakan pohonnya agar di tebang pada daerah sekitar jaringan PLN," Ujar Poltak.

Pada kesempatan itu, Poltak memberitahu bahwa saat ini petugasnya telah di lengkapi oleh sistem keamanan kerja bahkan jika petugas PLN masuk ke Desa atau ke rumah wajip menggunakan seragam lengkap PLN.

Adapun Forum Multi Stakeholder yang dilaksanakan oleh PLN tersebut sebagai bagian dari keterbukaan PLN kepada masyarakat Nias. Pada forum tersebut Manager PLN Area Nias menyampaikan berbagai hal tentang PLN.

Forum tersebut dihadiri, Manajer Rayon Gunungsitoli, Manajer Teluk Dalam, Ormas JPKP,  Perwakilan dari Tokoh Agama, Perwakilan dari Dandim 0213, Perwakilan dari Kepolisian dan asosiasi pelanggan PLN. (Budi Gea)

Iklan

Loading...
 border=