Terbaru

Wali Kota Gunungsitoli: Tenaga Pendidik Harus Lulusan Sarjana Pendidikan

Konferensi Pers Wali Kota Gunungsitoli |Foto:
Ferry Harefa
Gunungsitoli,- Tenaga pendidik atau guru di Gunungsitoli harus lulusan Sarjana Pendidikan (S.Pd) guna meningkatkan mutu pendidikan khususnya diwilayah Kota Gunungsitoli.

Hal tersebut ditegaskan Walikota Gunungsitoli, Ir. Lakhömizaro Zebua saat menggelar Konferensi Pers di Aula Kaliki Beach Gunungsitoli,
Rabu (7/2/2018)

Dikatakannya bahwa tujuan penegasan yang disampaikannya itu ialah agar pendidikan dan pengajaran dapat sinkron dengan kebutuhan para peserta didik disekolah. 

Walikota juga mengukapkan bahwa selama ini masih ada lulusan sarjana yang mengajar tidak sesuai dengan kompetensi yang milikinya, sehingga hal tersebut dinilai tidak relevan dengan kebutuhan para peserta didik. 

"Selama ini saya melihat masih ada lulusan Sarjana Hukum misalnya, masa mengajar mata pelajaran Ekonomi. Kan bukan iya lagi itu, tidak pas dan tidak tepat," katanya sambil tersenyum merasa lucu.

Ditambahkannya bahwa untuk mengefektifkan dan meningkatkan mutu pendidikan, pemerintah Kota Gunungsitoli telah merekrut Guru Kontrak Daerah (GKD).

"Pada tahun 2017 kemarin, kita telah merekrut GKD Kurang lebih 378 orang yang ditempatkan dimasing-masing unit sekolah yang ada diwilayah Kota Gunungsitoli," tambahnya. 

Dijelaskannya bahwa Pemerintah Kota Gunungsitoli tidak hanya memperhatikan para pendidik saja. Pihaknya juga telah memberdayakan para peserta didik melalui pemberian beasiswa. 

"Tahun 2017 kemarin, Pemerintah Kota Gunungsitoli telah memberikan beasiswa kepada kurang lebih 343 orang siswa berprestasi," tegasnya. 

Tidak hanya itu, Pemerintah Kota Gunungsitoli juga memberikan beasiswa prestasi bagi mahasiswa dengan persyaratan memiliki Indeks Prestasi (IP) yang cukup serta memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) Kota Gunungsitoli. (Ferry Harefa)

Iklan

Loading...
 border=