Terbaru

Ayo Ramaikan Aksi Donor Darah Massal Yang Digelar PMI Kota Gunungsitoli

Ketua PMI Kota Gunungsitoli saat donor darah
Beberapa waktu lalu |Foto: BS
Gunungsitoli,- Masyarakat Pulau Nias, khususnya Kota Gunungsitoli dan sekitarnya diajak ikut serta dalam aksi sosial donor darah yang akan digelar oleh PMI Kota Gunungsitoli di Taman Ya'ahowu Kota Gunungsitoli Sabtu-Minggu (10-11/03/2018) mendatang.

“Kami targetkan nantinya akan terkumpul ratusan kantong darah dalam aksi sosial ini," ujar Ketua PMI Kota Gunungsitoli Sowa'a Laoli kepada wartanias.com, Selasa (06/03/2018).

Terkait kesiapan pelaksanaan, pihaknya telah berkoordinasi dengan Pemerintah Kota Gunungsitoli kemarin siang.

“Kami juga sudah informasikan kegiatan ini melalui media sosial. Kami ajak semua pihak untuk partisipasi donor darah,” katanya.

Ia berharap, kegiatan tersebut dapat membantu menggerakkan masyarakat untuk berani mendonorkan darah mereka.

"Mungkin saja nanti mereka bisa jadi pendonor tetap. Semoga ini bisa jadi database pendonor aktif kedepannya sebab Donor darah itu sehat untuk kita. Selain bisa tolong sesama dan bantu tambah stok darah di PMI," harap Sowa'a.

Sowa'a Laoli menjelaskan bahwa PMI Kota Gunungsitoli saat ini telah membuka Unit Transfusi Darah di Kantor PMI Kota Gunungsitoli.

Ia menambahkan, pada aksi donor darah massal ini nanti pihaknya juga menggelar pelantikan pengurus PMI Kota Gunungsitoli, UTD, KSR, PMR dan Launching UTD PMI Kota Gunungsitoli.


"Ada juga kegiatan pengobatan gratis bagi warga Kota Gunungsitoli di jam yang sama. Yang hoby berolahraga dan senam, kita juga mengadakan senam pagi pada hari minggu, 11 Maret 2018, pukul 06.00 WIB-selesai di Taman Ya'ahowu Gunungsitoli," tambahnya. (Budi Gea)

Iklan

Loading...
 border=