Terbaru

HUT Kemri Ke-73, Kecamatan Gunungsitoli Gelar Turnamen Futsal antar Desa

Kecamatan Gusit gelar turnamen futsal
Antar desa |Foto: Ferry Harefa

Gunungsitoli, - Dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-73, Kecamatan Gunungsitoli menggelar kegiatan turnamen Futsal antar Desa dan Kelurahan yang ada diwilayah Kecamatan Gunungsitoli bertempat di lapangan Futsal LJQ Ampera, Desa Mudik, Senin (06/08/2018).

"Turnamen Futsal ini akan memperebutkan Piala Forkopimka II Kecamatan Gunungsitoli yang diikuti oleh 24 tim diantaranya 21 Desa dan 3 Kelurahan se-Kecamatan Gunungsitoli," terang Ketua Panitia, Putra Hidayat Zebua saat menyampaikan laporannya.

Pada kesempatan itu juga putra menjelaskan bahwa kegiatan itu direncanakan akan berlangsung selama 10 hari hingga pada acara penutupan nantinya.

"Kegiatan ini akan berlangsung setiap hari selama 10 hari terhitung sejak tanggal 06 hingga 15 Agustus 2018 nantinya, saya berharap semua akan berjalan sesuai harapan kita kersama," harap Putra.

Dijelaskannya bahwa tahun lalu piala bergilir tersebut diraih dan dimenangkan oleh Tim dari Desa Saewe Kecamatan Gunungsitoli dan pada tahun ini piala tersebut kembali diperebutkan oleh para peserta.

Sementara itu, Camat Gunungsitoli, Eko Ary Yanto tello Zebua saat dikonfirmasi wartanias.com, dalam keterangannya mengatakan bahwa kegiatan tersebut bertjuan untuk memupuk dan memperkuat rasa persaudaraan serta membina generasi muda yang ada diwilayah Kecamatan Gunungsitoli ke arah yang lebih baik.

"Kita ingin membina mentalitas pemuda kearah yang lebih baik sehingga mereka memiliki kontribusi pemikiran yang positif,  memiliki pemikiran untuk pembangunan khususnya di bidang olahraga, agar nantinya pemuda bisa menjadi bibit-bibit profesional ke depan khususnya dalam bidang olahraga," harapnya.

Pada kesempatan itu, Eko juga berharap kepada seluruh peserta turnamen agar selalu mengedepankan rasa persaudaraan fan menjunjung tinggi sportivitas.

"Tetaplah fair play, jika kalah maka kita harus siap menerima kekalahan dan jika menang, kita juga harus siap terima tim yang memenangkannya," pesan Eko mengakhiri.

Dari pantauan wartanias.com, kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Walikota Gunungsitoli dan turut dihadiri oleh Kepala SKPD lingkup Kota Gunungsitoli, Camat Gunungsitoli, Pengurus KONI Kota Gunungsitoli, Unsur dari kodim 0213/Nias,Unsur dari Polres Nias, Ormas, Organisasi Pemuda, Kepala Desa, Perangkat Desa dan Lurah, peserta turnamen dan undangan lainnya. (Ferry Harefa)

Iklan

Loading...
 border=