Camat Mandrehe Barat Resmikan Air Bersih Hasil Dana Desa Hilidaura
Camat saat resmikan beroperasinya SAB | Foto: Eksa Zebua |
Nias Barat,- Camat Mandrehe Barat Nurlina Gulo hadir pada acara syukuran terlaksananya pembangunan sambil meresmikan beroperasinya fasilitas air bersih hasil pembangunan dari Dana Desa Tahun Anggaran 2018 di Desa Hilidaura, Kecamatan Mandrehe Barat, Nias Barat, Rabu (27/03/2019).
Nurlina Gulo dalam arahannya menyampaikan apresiasi atas keberhasilan Pemerintah Desa Hilidaura dalam memberhasilkan pembangunan fasilitas air bersih di Desa Hilidaura itu.
"Air Bersih merupakan kebutuhan utama masyarakat dan menjadi keberhasilan Pemerintah Desa memberhasilkan Program Pemerintah Pusat melalui Dana Desa," ujarnya.
Ditambahkannya bahwa masyarakat patut berterimakasih atas program Pemerintah yang telah memperhatikan kebutuhan masyarakat dipedesaan yaitu membangun dari Desa.
Kepala Desa Hilidaura, Sawato Zebua menyampaikan bahwa Anggaran Dana Desa 2018 telah terlaksana dengan baik berkat dukungan masyarakat di desanya.
"Ada lima item kegiatan pembangunan yang berhasil kita laksanakan melalui Dana Desa Tahun Anggaran 2018 dan telah selesai semua, ini berkat dukungam masyarakat," ujar Sawato.
Ketua BPD Hilidaura, Nehesi Zebua juga menyampaikan apresiasi atas terbangunnya sarana air bersih di desanya tersebut.
"Kalau sebelumnya kita harus mengangkut air, sekarang air bersih sudah langsung mengalir dirumah kita masing-masing dan kita harus mensyukuri hal ini, katanya. (Eksaudin Zebua)