Terbaru

Pemerintah Apresiasi Pelaksanaan TMMD KE-104 oleh TNI di Kabupaten Nias

Wabub Nias saat beri penghargaan |Foto:
Istimewa
Nias, - Pemerintah Kabupaten Nias mengapresiasi pelaksanaan kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) KE-104 Tahun Anggaran 2019 Di Kabupaten Nias. Hal itu diungkapkan oleh Wakil Bupati Nias, Arosokhi Waruwu dalam sambutannya pada kegiatan kunjungan kerja pengawasan dan evaluasi TMMD 104 tahun 2019 oleh Brigjen TNI Widodo Iryansah serta rombongan di ruang Oval lantai III, Kantor Bupati Nias, Kecamatan Gunungsitoli Selatan, Rabu (20/03/2019)

"Atas nama Pemerintah Kabupaten Nias, Kami mengucapkan selamat datang kepada bapak Brigjen TNI Widodo Iryansah serta rombongan di wilayah Kabupaten Nias dalam rangka kunjungan kerja pengawasan dan evaluasi TMMD 104 tahun 2019," ucap Arosokhi mengawali sambutannya. 

Dijelaskannya bahwa pelaksanaan kegiatan TMMD KE-104 Tahun 2019 di Kabupaten Nias sungguh membawa dampak positif dalam peningkatan pembangunan daerah Kabupaten Nias. 

"Manfaat yang diperoleh tidak hanya membangun fisik semata tetapi juga membangun non fisik yang diarahkan untuk mendukung percepatan aktivitas perekonomian dan kesejahteraan masyarakat serta upaya menumbuh kembangkan kesadaran masyarakat terhadap upaya penegakan hukum, peningkatan rasa patriotisme Bela Negara, pengetahuan dan keterampilan masyarakat," ujarnya. 

Dia juga menyebutkan bahwa TNI adalah warga Negara Indonesia yang berasal dari rakyat dan bekerja untuk kepentingan rakyat. Temasuk dalam kegiatan operasi Bhakti TMMD KE-104 di Kabupaten Nias, dimana menurutnya, TNI, Pemerintah dan masyarakat tidak dapat dipisahkan satu dengan yang lainnya.

"Hal ini merupakan bukti nyata dalam mewujudkan upaya peningkatan taraf hidup masyarakat dan sekaligus memperkokoh kemanunggalan TNI bersama rakyat sebagai perekat persatuan dan kesatuan bangsa," jelasnya. 

Selain itu, dia juga meyakini bahwa dengan rasa kebersamaan dan semangat gotong royong antara masyarakat, pemerintah daerah dan TNI, kegiatan TMMD akan memberikan kontribusi yang luar biasa dalam mempercepat pembangunan di daerah Kabupaten Nias khususnya di desa Tagaule dan Desa Balale Toba'a Kecamatan Bawolato.

"Dalam hal ini, tujuannya terutama pembangunan dan pembukaan Keterisoliran wilayah sekaligus sebagai wujud percepatan pengembangan kawasan Ekonomi cepat tumbuh yang kita kenal dengan kawasan Soziona," paparnya. 

Pada kesempatan itu juga pihaknya menyampaikan penghargaan dan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang telah ikut memikirkan, merencanakan dan turut melaksanakan pembangunan secara terpadu dan bahu membahu, bergotong-royong bersama dengan masyarakat melaksanakan pembangunan fisik infrastruktur seperti pembukaan badan jalan pengecatan rumah ibadah dan lain-lain sebagainya. 

"Sehingga tidak ada anggapan bahwa pembangunan yang yang dilaksanakan oleh pemerintah saja namun juga perlu dukungan peran TNI. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada bapak ibu unsur Forkompimda dan semua pihak yang telah berpartisipasi membantu kelancaran pelaksanaan kegiatan TMMD ke-47-104 TINI, baik dalam bentuk fisik maupun non fisik sehingga telah berjalan dengan sukses. Kami berharap kiranya kerjasama yang baik ini dapat terus berlanjut di masa yang akan datang," harap Arosökhi. (Ferry Harefa)

Iklan

Loading...
 border=