Terbaru

Pemkab Nias Gelar Technical Meeting Pelaksanaan LIPD Tahun 2019

Technical Meeting LIPD Nias |Foto: istimewa 
Nias, - Pemerintah Kabupaten Nias menggelar Technical Meeting pelaksanaan Lomba Inovasi Perangkat Daerah LIPD tahun 2019 yang dilaksanakan di Gedung serbaguna Lantai 3 Kantor Bupati Nias, Selasa (16/07/2019).

Dalam sambutannya, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Nias, Firman Yanus Larosa yang juga merupakan ketua tim pelaksana Lomba tersebut mengatakan bahwa Lomba inovasi perangkat daerah Kabupaten Nias diselenggarakan sebagai evaluasi implementasi motto kerja Pemerintah Kabupaten Nias yaitu gerakan Kreatif, Inovatif dan Sinergitas (KIS).

"Tujuannya ialah untuk meningkatkan kinerja pemerintah Kabupaten Nias demi tercapainya target pembangunan daerah," tuturnya.

Selain itu,  dia juga menyebutkan bahwa lomba ini menjadi salah satu alternatif untuk menanamkan serta menumbuhkan semangat inovasi dalam diri setiap ASN dan Perangkat Daerah di lingkungan pemerintah Kabupaten Nias. 

"Melalui inovasi ini diharapkan terus terjadi upaya perbaikan penyempurnaan dan pembaharuan dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan daerah demi terwujudnya visi dan misi Bupati Nias dan Wakil Bupati Nias tahun 2016 hingga 2021 yakni terwujudnya masyarakat Kabupaten Nias yang Maju, Mandiri dan Sejahtera," ucapnya.

Dia juga mengatakan bahwa semangat inovasi sebenarnya telah lama digaungkan dimana semangat inovasi berangkat dari kesadaran bahwa saat ini kita hidup dalam lingkungan global yang sangat dinamis.

"Lingkungan global tersebut penuh dengan perubahan, penuh kecepatan dan penuh dengan kejutan. Hal ini sejalan dengan pidato Bapak presiden Republik Indonesia pada tanggal 14 Juli 2019 yang lalu dengan topik 'Visi Indonesian' perubahan paradigma memecahkan masalah," ucapnya.

Pada kesempatan itu, dia juga mengingatkan bahwa Presiden mengajak kita semua untuk mencari sebuah model baru, cara baru, nilai-nilai baru dalam mencari solusi dari setiap masalah dengan inovasi serta harus mau dan akan dipaksa untuk mau meninggalkan cara kerja lama, pola-pola lama, baik dalam mengelola organisasi maupun dalam mengelola pemerintahan sehingga semakin efektif dan efisien.

"Secara khusus dalam reformasi birokrasi, kita dituntut untuk menciptakan struktur organisasi yang sederhana, simpel, lincah dan cepat melalui cara berpikir yang adaptif, produktif, inovatif dan kompetitif. Nilai-nilai inilah yang terkandung dalam lomba inovasi perangkat daerah Kabupaten Nias tahun 2019," tegasnya. (Ferry Harefa)

Iklan

Loading...
 border=