Ini Aspirasi Warga Saat Reses Aroskhi Harefa di Desa Hilihao
Gunungsitoli,- Sejumlah Masyarakat Kecamatan Gunungsitoli sangat mengharapkan Adanya lanjutan pembangunan ruas jalan Famadaya kurang lebih 250 M supaya menjadi Skala Prioritas di Tahun 2021 dan Lanjutan pembangunan Bronjong/tembok penahan di Bombo Gido Dusun 3 Desa Hilihao kecamatan Gunungsitoli.
Hal itu disampaikan Anggota DPRD Kota Gunungsitoli Arosokhi Harefa di rapat paripurna saat melaporkan hasil resesnya yang dilaksanakan sebelumnya di desa Hilihao, Kecamatan Gunungsitoli, Senin (10/02/2020) lalu.
"Adanya pembangunan Parit didepan Ama Fortin Harefa di Dusun 3 di Dea Hilihao Kecamatan GunungsitoliJalan di Dusun III selalu tergenang air kurang lebih 1 Meter pada saat hujan turun tepatnya di rumah Ama Ame Harefa juga sangat diharap warga," ucapnya.
Pembangunan Jembatan di Gang Family Dusun 3 Desa Hilihao Kecamatan Gunungsitoli dan Pengadaan/perbaikan Lampu Jalan disimpang SMK Negeri 1 Gunungsitoli menuju Dusun 1 Desa Hilihao dan Ruas Sobawanowo menuju SMK Negeri 2 Gunungsitoli dan Puskesmas Kaoko Kecamatan Gunungsitoli," tambahnya.
"Beberapa aspirasi yang kami sampaikan di atas merupakan harapan rakyat yang sangat merindukan sentuhan tangan pemerintah akan pembangunan baik di bidang Sarana dan Infrastruktur maupun di Bidang Sumber Daya Manusia yang selama ini kurang mendapat perhatian serius dari Pemerintah. Melalui laporan reses ini kami sampaikan bahwa aspirasi dimaksud merupakan kebutuhan prioritas masyarakat," tambahnya. (red)