Terbaru

Lakhomizaro Zebua: Belum Ada Warga Yang Tertular Virus Corona di Gunungsitoli

Wali Kota Gunungsitoli Lakhomizaro Zebua
|Foto: HD
Gunungsitoli, - Walikota Gunungsitoli, Lakhomizaro Zebua menyebutkan bahwa sampai saat ini masih belum ada warga atau masyarakat di kepulauan Nias secara umum dan secara khusus Kota Gunungsitoli yang dinyatakan positif tertular virus corona atau Covid-19.  

Pernyataan tersebut disampaikan oleh walikota Gunungsitoli disela-sela sambutannya pada acara pelantikan Panitia Pemungutan Suara (PPS) Se-Kecamatan Gunungsitoli di Aula SMP Negeri 1 Gunungsitoli, Minggu (22/03/2020). 

"Kita bersyukur sampai detik ini, masih belum ada warga yang dinyatakan positif virus corona. Salah satu alasannya karena suhu di kepulauan nias agak tinggi. Jadi, Corona agak susah untuk mendekatkan diri serta tak bertahan pada suhu panas yang tinggi," sebut Walikota. 

"Corona itu lebih cenderung hidup di daerah yang suhunya dingin," sebut Walikota.

Dia juga menuturkan bahwa dalam rangka mencegah penyebaran virus corona, untuk sementara para penjabat diruang lingkup pemerintah Kota Gunungsitoli dilarang untuk melakukan perjalanan ke luar daerah. 

"Kecuali jika ada urusan penting dan itu pun harus dengan izin dari Walikota. Hal itu kita lakukan untuk meminimalisir dan mencegah penularan Virus corona," terang dia. (Ferry Harefa)

Iklan

Loading...
 border=