Terbaru

Maknai HUT Kemri Ke-75, Taruna Merah Putih Gunungsitoli Gelar Aksi Sosial

Ketua TMP saat serahkan Bantuan Sosial |Foto: Ferry Harefa 
Gunungsitoli, - Dalam rangka merayakan serta memaknai Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia (Kemri) yang ke-75 tahun 2020, DPC Taruna Merah Putih (TMP) Kota Gunungsitoli menggelar kegiatan aksi sosial di Panti Asuhan 'Iraono Nifaeri', Senin (17/08/2020).

Dalam kegiatan tersebut, ketua TMP Kota Gunungsitoli, Putra Hidayat Zebua menyebutkan bahwa pihaknya melakukan aksi sosial itu untuk ikut bersama-sama merayakan kemerdekaan dengan sesama warga Negara.

"Aksi ini merupakan bagian dari partisipasi TMP dalam merangkul dan juga ikut merasakan kegembiraan bersama, dimana Indonesia telah keluar dari penjajahan selama 75 lamanya telah berlalu," tutur Putra. 

Putra Hidayat Zebua yang juga merupakan Anggota DPRD Kota Gunungsitoli itu mengaku bergembira bisa ikut berpartisipasi bersama dan terlibat dan bertemu secara langsung dengan masyarakat khususnya di Panti Asuhan 'Iraono Nifaeri'.

"Suatu kebanggaan buat saya bisa ikut bersama-sama merayakan kemerdekaan Republik Indonesia bersama saudara-saudari di Panti Asuhan ini, semoga Tuhan senantiasa menyertai kita semua," harap Putra. 

Saat itu dia juga menyebutkan bahwa organisasi yang dia pimpin saat ini lebih cenderung melakukan berbagai kegiatan yang sifatnya sosial. 

"Karena Taruna Merah Putih Kota Gunungsitoli diisi oleh para pemuda dan pemudi yang masih energik dan mampu menjadi contoh dan teladan ditengah-tengah masyarakat. Taruna Merah Putih akan selalu hadir untuk berbagi," sebut Putra. 

Pada kesempatan itu, dia mengatakan bahwa kedatangan mereka di Panti Asuhan itu sekaligus menyerahkan sejumlah bantuan yang diperuntukkan bagi anak-anak panti.

""Ada sejumlah bantuan yang terkumpul berkat kerjasama dari Keluarga besar Bapak Ama/ina Marta Zebua, dari Kaliki Resto, Raja Koki dan bantuan sukarela dari DPC Taruna Merah Putih Kota Gunungsitoli," terangnya.

Selain TMP, dalam acara itu Panti Asuhan tersebut juga turut di kunjungi oleh Bunda PAUD Kota Gunungsitoli, Sukartini Wau yang juga merupakan Ketua TP PKK Kota Gunungsitoli. 

"Sungguh suatu hal yang luar biasa kegiatan yang dilaksanakan oleh Taruna Merah Putih Kota Gunungsitoli, semoga kegiatan ini tidak berhenti sampai disini, jangan hanya pada saat perayaan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia. Tetapi selalulah menjadi saluran berkat kepada sesama, kapan dan dimanapun," harap Sukartini dalam arahannya saat Itu. 

Sementara itu, mewakili Pimpian Panti Asuhan 'Iraono Nifaeri', salah seorang pengasuh, Derman Lase menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas kunjungan dari DPC Taruna Merah Putih Kota Gunungsitoli. 

"Ternyata kami yang merupakan bagian terkecil merasa senang karena kami secara spesial dikunjungi oleh Ketua Taruna Merah Putih dan jajaran pada hari istimewa yaitu momentum peringatan hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-75 tahun," kata Derman. 

Saat itu Derma juga menceritakan berbagai suka duka yang ada di panti asuhan itu, bahkan dia juga menyebutkan bahwa saat ini di situasi Pandemi Covid-19 pihaknya mengakui memiliki banyak kekurangan dan terkadang mengalami kesulitan.

Terlihat pada pelaksanaan kegiatan itu, TMP Kota Gunungsitoli menyerahkan bantuan berupa Sembako dan perlengkapan sekolah seperti pakaian kepada anak-anak panti. Acara pun dimeriahkan dengan penampilan atraksi dari anak-anak panti dan juga game bersama yang melibatkan seluruh peserta kegiatan itu. (Ferry Harefa)

Iklan

Loading...
 border=