Fraksi PDIP: Menggali Pendapatan Daerah Harus Perhatikan Beban Sosial Ekonomi Masyarakat
Gunungsitoli,- Fraksi PDIP DPRD Gunungsitoli mengatakan bahwa dalam usaha menggali dan akurasi pendapatan daerah harus memperhatikan beban sosial ekonomi masyarakat dan jangan sampai membebani masyarakat.
Hal itu disampaikan Fraksi PDIP pada Pendapat Akhirnya saat Rapat Paripurna dengan Agenda pendapat akhir Fraksi-fraksi di DPRD Kota Gunungsitoli atas Ranperda APBD Kota Gunungsitoli tahun anggaran 2021, Kamis (05/11/2020).
"Karena itu tugas pemerintah tidak sekedar bersemangat dalam mengeksplorasi potensi pendapatan daerah dengan menarik pajak dan Retribusi dari kantong rakyat tetapi juga harus membuka membangun memfasilitasi dan mengembangkan unit-unit usaha sosial ekonomi masyarakat secara maksimal sehingga tingkat pendapatan masyarakat akan semakin meningkat dengan demikian secara otomatis akan berpengaruh pada pendapatan daerah menurut pajak dan Retribusi," ujar Fraksi tersebut. (Red)