Terbaru

Bupati Nias Ambil Sumpah Janji Penjabat Di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Nias


Nias, - Pemerintah Kabupaten Nias gelar acara pengambilan sumpah janji pengukuhan serta pelantikan aparat administrator, pengawas fungsional auditor dan pengawas fungsional pengadaan barang dan jasa. Acara tersebut berlangsung di lantai III Gedung serbaguna Kantor Bupati Nias, Senin (22/03/2021). 

Bupati Nias, Sokhiatulo Laoli dalam arahannya menyampaikan bahwa pengambilan sumpah janji pejabat di Lingkungan pemerintah daerah Kabupaten Nias ini merupakan amanat Peraturan Pemerintah No 11 Tahun 2017 tentang manajemen pegawai negeri sipil dimana setiap PNS yang diangkat menjadi pejabat wajib dilantik dan diambil sumpah janjinya menurut agama atau kepercayaannya kepada Tuhan Yang Maha Esa.

"Sosok Aparatur Pemerintah merupakan unsur utama yang memiliki peran strategis dalam menentukan keberhasilan penyelenggaraan Pemerintah dan Pembangunan, sehingga PNS dituntut memiliki kompetensi yang diindikasikan dari sikap perilaku yang penuh dengan kesetiaan dan ketaatan kepada Pemerintah dan Negara, bermoral, bermental baik, Profesional, Tanggung Jawab, sebagai pelayan publik serta mampu menjawab tantangan masa depan yang semakin Kompleks," sebutnya.

Dia juga berharap kiranya setiap pejabat yang baru disumpah agar meningkatkan kualitas dan profesionalisme pelayanan kepada masyarakat serta selalu menaati Kode etik PNS sesuai dengan peraturan pemerintah No.53 tahun 2010  dan harus menjadi pejabat yang bersih bebas dari korupsi, kolusi dan nepotisme. (Ferry Harefa)

Iklan

Loading...
 border=