Terbaru

Ketua DPRD Gunungsitoli Harap Pemko Tingkatkan PAD

Ketua DPRD Gunungsitoli Yanto |Foto: dok wnc 

Gunungsitoli,- Ketua DPRD Kota Gunungsitoli, Yanto mengharapkan agar Pemerintah Kota (Pemko) Gunungsitoli meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) nya dalam menentukan arah pembangunan di Kota Gunungsitoli.

Hal itu disampaikan Yanto dalam sambutannya pada acara Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) RKPD Kota Gunungsitoli tahun 2021 di lantai II Kantor Wali Kota Gunungsitoli, Kamis (18/03/2021).

"Pemerintah Kota Gunungsitoli agar terus berupaya meningkatkan Pendapatan Asli Daerah serta mengakses sumber-sumber pendapatan lain baik dari Pemerintah Provinsi maupun Pemerintah Pusat," ujar Yanto.

Hal itu menurut dia perlu dilakukan dalam rangka menyatukan langkah bersama menentukan arah pembangunan di Kota Gunungsitoli dengan melihat keterbatasan sumber daya alam aparatur sumber daya lain yang dapat didorong menjadi sumber pembiayaan pembangunan.

"Dalam Musrenbang RKPD ini, Pemerintah Kota Gunungsitoli harus betul-betul memprioritaskan pembangunan dan program-program yang betul-betul mendukung pencapaian visi dan misi serta di sisi lain menghentikan program-program yang tidak prioritas perencanaannya," tambahnya. (GN)

Iklan

Loading...
 border=