Terbaru

Dukung Program Partai, Penyabar Nakhe Temui Kader PDI Perjuangan Gusit Selatan


Gunungsitoli, - Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Sumatera Utara yang juga merupakan Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara Komisi E, Fraksi PDI Perjuangan, Penyabar Nakhe mengunjungi dan bertemu dengan Pimpinan Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan Kecamatan Gunungsitoli Selatan di Desa Ombolata Simenari, Gunungsitoli Selatan Kota Gunungsitoli, Jumat (15/072022).

Pada pertemuan yang dihadiri oleh 30 orang Kader PDI Perjuangan PAC Gunungsitoli Selatan, yakni yaitu Ketua, Sekretaris, Bendahara, hingga jajaran ranting membahas tentang kondisi dan kegiatan yang telah dilaksanakan oleh PAC itu. 

Dalam penyampaiannya, Ketua PAC PDI Perjuangan Setiawan Hasrat Jaya Harefa membeberkan sejumlah program yang dimiliki oleh PAC Gunungsitoli Selatan seperti 

1. Melaksanakan kegiatan pertemuan rutinitas setiap bulan. 

2. Melaksanakan kegiatan sosial suka dan duka di keluarga kader PDI Perjuangan dengan sumber dana diambil dari uang pangkal 10.000 tiap anggota dan iuran 5000 per bulan dengan santunan 1.000.0000,- + papan bunga ucapan. 

3. Melaksanakan arisan sebagai penyemangat dalam melaksanakan pertemuan yang dilaksanakan perbulan bulan sebesar 50.000.

4. Membuat kelompok Tani dengan nama "Solid" di beberapa ranting. 

5. PAC telah menyumbangkan satu ekor indukan babi kepada salah satu kelompok Solid untuk dijadikan modal dalam pengembangan peternakan. 

Mendengar paparan program dari Ketua PAC tersebut, Penyabar Nakhe menyambut baik dan mengapresiasi bahkan dianya menyebutkan bahwa dia mendukung penuh agenda-agenda partai di PAC PDI Perjuangan di Gunungsitoli Selatan itu. 

"Program-program ini sangat bagus dan positif untuk mewujudkan '5 Mantap Partai' salah satunya yaitu Mantap Program di PAC PDI Perjuangan Gunungsitoli Selatan dengan program yang selama ini sudah dijalankan, dapat menjadi percontohan bagi PAC lainnya di Sumatera Utara" tutur Penyabar. 

"Program positif seperti ini harus selalu kita dukung. Oleh karena itu jika saya diizinkan, saya ingin bergabung dalam kegiatan amal sosial PAC Gunungsitoli Selatan, Apakah saya izinkan?, tanya Penyabar Nakhe dengan penuh semangat. 

Mendengar itu, seketika terdengar teriakan peserta 'izinkan' dan disambut dengan tepuk tangan. 

"Kalau begitu saya membayarkan uang pangkal dan iuran selama 2 tahun," tambahnya.

Pada kesempatan itu Penyabar Nakhe juga mendengar beberapa kader yang hadir belum memiliki baju seragam partai. Kemudian mengajak kader untuk bergotong royong. 

Saat itu terdapat 15 orang kader yang hadir belum memiliki seragam. Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Sumut tersebut memberi bantuan masing-masing sebesar 50 ribu perorang. Pertemuan itupun berlangsung dengan baik dan penuh sukacita. (Ferry Harefa).

Iklan

Loading...
 border=