Terbaru

Dukung TWC Gunungsitoli 2023, BRI Dapat Apresiasi Dari Pemko Gunungsitoli


Gunungsitoli,- BRI Gunungsitoli mendapat penghargaan dari Pemko Gunungsitoli karena telah memberikan dukungan penuh dalam perhelatan Turnamen Wali Kota Cup Gunungsitoli Tahun 2023, Sabtu (09/09/2022).

Penghargaan diterima BRI saat rangkaian acara HAORNAS ( Hari Olahraga Nasional) yang dilaksanakan di halaman kantor walikota Gunungsitoli yang dipimpin langsung oleh Wakil Walikota Gunungsitoli Sowa'a Laoli sebagai  Inspektur Upacara.

Pada kesempatan tersebut BRI Gunungsitoli  mendapatkan Apresiasi dari Pemerintah Kota Gunungsitoli karena telah memberikan kontribusi dalam TWCG - Turnamen Wali Kota Cup Gunungsitoli tahun 2023. 

Dalam laporan ketua umum panitia TWCG, Karya Septianus Batee menyampaikan rasa terimakasih dan Apresiasi yang setinggi-tingginya kepada BRI Gunungsitoli yang telah mendukung kegiatan TWCG dari tahun ke tahun dan berharap kerjasama ini terus terjalin dengan baik.


Apresiasi tersebut diberikan dalam bentuk plakat yang diserahkan langsung oleh ketua umum panitia TWCG kepada San Salvador Telaumbanua (FT Manager) yang mewakili Branch Manager BRI Gunungsitoli.

BRI berharap semua atlet dan organisasi dari seluruh cabang olahraga dapat membuka rekening di BRI dan memiliki aplikasi BRIMO di smartphone masing-masing untuk kemudahan dan kenyamanan dalam transaksi keuangan  pribadi dan organisasi. (Red)

Iklan

Loading...
 border=