Terbaru

Imradin Apresiasi Kinerja Polres Nias Atas Penanganan Kasus Penipuan Yang Dia Alami

Tampak Tersangka Silsilah (Kiri) dan Korban Imradin Zebua (Kanan)
Foto : Istimewa 

Kriminal, - Imradin Zebua yang merupakan korban penipuan sejumlah uang mengapresiasi pihak polres Nias yang telah bekerja semaksimal mungkin hingga menetapkan tersangka atas nama Silsilah Kasih Putra Abadi Halawa hingga masuk dalam Daftar Pencarian Orang oleh pihak Polres Nias.

"Ini merupakan bentuk keseriusan dari Kepolisian Resort Nias yang merespon laporan masyarakat dalam menangani kasus tindak pidana seperti yang saya alami tahun lalu," ungkap Imrandin pada keterangan persnya, Kamis (16/05/2024).

Dijelaskannya bahwa sekitar bulan Oktober tahun 2022 lalu dirinya melakukan transaksi sejumlah uang kepada tersangka Silsilah Halawa yang disertai bukti-bukti hingga pada akhirnya tidak berujung dan berakhir dengan tindak pidana penipuan yang dilakukan oleh tersangka.

Atas peristiwa yang dialaminya itu, Imradin yang akrab dipanggil dengan nama Imran itu melakukan pelaporan ke pihak polres Nias pada tanggal 01 Juni 2023, dan pihak polres Nias telah bekerja hingga Silsilah Halawa ditetapkan sebagai tersangka pada tanggal 25 Januari 2024 lalu.

"Polres Nias sangat membantu dalam menuntaskan persoalan yang saya alami ini. Sehingga pada tanggal 14 Mei 2024 kemarin saya telah menerima Surat Pemberitahuan Perkembangan Hasil Penyelidikan (SP2HP) yang isinya memberitahukan bahwa saudara Silsilah Halawa telah masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO)," jelasnya.

"Saya atas nama pribadi dan keluarga mengucapkan terima kasih kepada bapak Kapolres Nias, bapak kasat Reskrim Polres Nias, Briptu Vice K. Zil. Telaumbanua selaku penyidik pembantu yang senantiasa membantu penetapan status penipuan yang saya alami ini," tutur Imran. 

Pada kesempatan itu, Imran juga mengaku bahwa sebelum dirinya melakukan pelaporan, dianya sudah sangat sering berupaya berkomunikasi dengan tersangka agar persoalan tersebut tidak sampai ke ranah hukum, namun alhasil, tersangka Silsilah Halawa tidak ada respon yang baik dan malah mengabaikan. 

"Saya berharap keberadaan yang bersangkutan segera ditemukan sehingga segala sesuatu bisa menjadi terang benderang," harapnya mengakhiri (Red).

Iklan

Loading...
 border=