Terbaru

PT. PLN UP3 Nias Canangkan Kolaborasi Harmonis Pada Layanan Kelistrikan


Nias Selatan,- PT. PLN UP3 Nias menggelar kegiatan sosialisasi kelistrikan di Kecamatan Toma, Kabupaten Nias Selatan pada Selasa, 14 Mei 2024 bertempat di Aula Kecamatan Toma. 

Kegiatan ini dihadiri oleh Camat Toma, Romianus Maduwu beserta puluhan kepala desa yang berada di Kecamatan Toma. Kegiatan dibuka oleh Pemaparan dari Manajer ULP Teluk Dalam, Mukhlis Suhada  dibersamai oleh TL Harmet Fachrudin Hariandi sebagai perwakilan manajemen PLN UP3 Nias.

Kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari aktivitas dari PLN UP3 Nias untuk giat mengedukasi dan koordinasi terkait kegiatan pelayanan kelistrikan rutin diwilayahnya, khususnya di kecamatan Toma. Selain itu kegiatan ini juga menjelaskan keunggulan fitur terbaru di PLN mobile yaitu Swacam atau baca meter mandiri, serta transaksi pembayaran langsung layanan PLN.

Dalam paparan awal, Mukhlis Suhada menjelaskan proses bisnis kelistrikan PLN dimulai dari Pembangkit, Transmisi hingga Distribusi. Ia juga menjelaskan tentang potensi penyebab gangguan yang terjadi dijaringan kelistrikan PLN, khususnya di wilayahnya yang kerapkali terjadi pemadaman tidak terencana.

"Umumnya yang terjadi ditempat kita, adalah akibat pohon tanaman yang mendekati jaringan PLN", ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut pihaknya memohon dihadapan puluhan kepala desa, agar turut membantu mengedukasi masyarakat nya tentang pentingnya kegiatan perintisan jaringan oleh PLN.

Kegiatan juga diisi dengan diskusi, terutama perihal keluhan masyarakat di kecamatan Toma tentang informasi pemadaman tidak terencana yang tidak tersampaikan hingga penebangan pohon tanaman warga yang dilakukan secara mendadak. 

"Masih banyak dari kami yang tidak tahu informasi pemadaman tidak terencana dan aktivitas perintisan ini", ujar salah satu peserta.

Terkait keluhan tersebut, PLN UP3 Nias berkomitmen akan membuat WhatsApp group khusus untuk kecamatan Toma, sehingga informasi pemadaman tidak terencana dapat diketahui oleh masyarakat di kecamatan Toma. Disisi lain, nantinya pihak PLN juga akan berkolaborasi dan koordinasi dengan pihak kepala desa terkait rencana kegiatan perintisan.

Sementara itu, Manajer PLN UP3 Nias Revi Aldrian berharap agar kegiatan tersebut menjadi langkah awal jalinan kolaborasi yang harmonis antara PLN dengan Perangkat Daerah di Kecamatan Toma, sehingga menjadi contoh di lokasi lainnya.

"Yang diupayakan adalah pemenuhan pelayanan kelistrikan yang berkeadilan dapat terlaksana dengan baik, tanpa ada kerugian baik dari pihak PLN maupun pihak  masyarakat", pungkasnya. 

Kegiatan kemudian ditutup dengan download aplikasi PLN mobile oleh seluruh peserta dan notulensi kegiatan bersama antara PLN dengan Perangkat Daerah di Kecamatan Toma di pertemuan selanjutnya. (Red)

Iklan

Loading...
 border=