Unggul Perolehan Suara DPD, Pdt WTP Simarmata: Terimakasih Warga Nias
Pdt WTP Simarmata |Foto: istimewa |
Gunungsitoli,- Pdt. WTP Simarmata sebagai Calon Anggota DPD Propinsi Sumatera Utara mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada masyarakat Kepulauan Nias atas dukungan dan pilihan masyarakat pada Pemilu Legislatif 2019 yang lalu dimana untuk sementara nomor urut 38 atas nama Pdt Simarmata unngul dalam perolehan suara.
Ha itu disampaikan adik sepergerakan Pdt WTP Simarmata, Agust Zega yang juga mantan Ketua GMKI Gunungsitoli Pertama Tahun 2003-2006 dan sekarang melayani sebagai Ketua DPD MUKI (Majelis Umat Kristen Indonesia) Kota Gunungsitoli kepada wartanias.com, Sabtu (11/05/2019).
"Jumlah perolehan suara Pak WTP Simarmata seluruhnya di Kepulauan Nias adalah sebanyak 80.377 terdiri dari 18.670 (Kota Gunungsitoli), 18.983 (Kabupaten Nias), 9.410 (Kabupaten Nias Barat), 11.826 (Kabupaten Nias Utara dan 21.485 (Kabupaten Nias Selatan), " ujar Agust Zega.
Kemenangan WTP Simarmata menurut dia merupakan kemenangan masyarakat Kepulauan Nias mengingat beliau adalah mantan Ephorus HKBP dan Tokoh Nasional Masyarakat Kristiani.
"Masyarakat Kepulauan Nias telah menunjukkan keberpihakan kepada beliau, sekalipun operasional untuk sosialisasi sangat terbatas tetapi rekan-rekan hamba Tuhan, teman2 aktivis Gereja dan adek-adek GMKI dan doa semua jemaat telah menghantarkan beliau sebagai Pemenang di Kepulauan Nias," tuturnya.
Dijelaskannya, menurut informasi yang dia peroleh, selain di Kepulauan Nias, WTP Simarmata juga unggul sebagai Pemenang I (Pertama) di Propinsi Sumatera Utara.
"Saat ini sampai hari Sabtu, 11 Mei, beliau sudah menembus angka 700 ribu, masih diatas Neil Iskandar, Parlindungan Purba dan Badikenita Sitepu," tutur Agust Zega.
Pihaknya meyakini bahwa WTP Simarmata akan menjadi Senator terbaik di Senayan, mengingat sejak muda WTP sudah menjadi aktivis pergerakan mahasiswa. Ia juga pernah sebagai Ketua Cabang GMKI Siantar Simalungun.
"Mari kita doakan orang tua kita WTP Simarmata sehat dan siap terus melayani sebagai Senator, kita doakan kalau boleh juga terpilih sebagai Pimpinan DPD, beliau nasionalis sejati yang memegang teguh motto kampanye, kemajemukan adalah kekuatan dan kekayaan bangsa Indonesia," tambahnya. (Ferry Harefa)